Pagi-pagi diminta mama buatkan ikan goreng dan ikan pepes. Karena mama mau pergi senam, okelah aku belajar sendiri. Wah ikan pepes, resepnya langsung aku cari di cookpad. Dapat resep cookpad dari Sari Yulli Safitri, walaupun ikan yang ia pakai ikan nila. Enggak apa, aku coba saja pakai ikan mujair. Dan ini resep sudah aku modifikasi sedikit. Mari disimak resepnya.
Resep Pepes Ikan Mujair :
2 ekor mujair
1 buah tomat, iris tipis
5 lembar daun salam
Daun kemangi secukupnya
Jeruk nipis
Daun pisang untuk pembungkus
Lidi untuk penyemat
Bumbu halus :
2 ruas jari jahe
1 ruas jari lengkuas
2 ruas jari kunyit
4 siung bawang merah
3 siung bawang putih
15 buah cabe merah
1 sdt ketumbar bubuk
3 butir kemiri
Garam secukupnya
Gula pasir secukupnya
Langkah :
1. Ikan mujair belah menjadi 2 bagian. Bersihkan dari insang dan isi perutnya.
Tips :
Ikan mujair pilih ukuran sedang saja, daging masih kencang tidak lembek, juga mata ikan tidak merah dan ikan tidak berbau amis yang kuat. Bersihkan sisik ikan, karena ikan air tawar biasanya banyak sisiknya.
2. Haluskan bumbu halus.
Tips :
Untuk membuat pepes boleh ditambah garam agak sedikit banyak, dengan perbandingan gula pasir yang pas karena akan membuat rasa pepes semakin gurih.
3. Lumuri ikan dengan bumbu halus.
4. Tambahkan irisan tomat, daun salam, dan daun kemangi.
5. Beri perasan air jeruk nipis.
6. Bungkus ikan dengan daun pisang.
7. Semat kedua ujungnya dengan lidi, rapikan kedua ujungnya.
8. Kukus hingga kurang lebih 45 menit.
Tips :
Cek juga apakah air kukusan masih cukup, karena pengalamanku tadi, air menyusut alias panci bawah gosong, hehehe jangan ditiru ya.
9. Ikan bisa dipanggang di atas teflon sampai agak kering.
Tips :
Ikan mujair ini bisa dipanggang supaya tidak cepat basi. Atau langsung dimakan dengan nasi hangat begitu masih hangat.
10. Pepes ikan mujair siap di sajikan dengan labu siam rebus dan sambal terasi.
Nah, untuk sambal terasi, dari dulu pengen coba sambal terasi yang pakai cabe hijau, pas banget mama minta aku masak sendiri. Jadilah aku coba resep yang pernah aku screen shot dari Facebook dengan akun Inspirasi Resep Masakan, aneka menu sambal.
Resep Sambal Terasi
Bahan :
5 buah cabe merah
5 buah cabe hijau
7 buah cabe rawit merah
4 siung bawang merah
3 siung bawang putih
½ sachet terasi ABC
Garam secukupnya
Gula pasir secukupnya
Jeruk nipis secukupnya
Langkah :
1. Potong kecil-kecil semua bahan kecuali garam, gula pasir dan terasi.
Tips :
Bisa juga tanpa bawang merah atau bawang putih, namun karena aku lebih suka pakai bawang merah dan bawang putih, jadi aku tambahkan. Berbeda dengan resep aslinya.
2. Dalam teflon beri sedikit minyak, masak semua bahan hingga sedikit layu, angkat.
3. Ulek bahan.
4. Masak kembali dengan api kecil, beri perasan air jeruk nipis.
5. Tes rasa.
6. Siap sajikan dengan pepes ikan mujair.
Alhamdulillah makan siang hari ini terasa sedap. Nasi putih, pepes ikan mujair, sambal terasi dan labu siam rebus. Enggak sia-sia belajar memasak sendiri, dan mama pun makan dengan lahap. Selamat mencoba.
Resep Pepes Ikan Mujair :
![]() |
Sumber : koleksi pribadi |
2 ekor mujair
1 buah tomat, iris tipis
5 lembar daun salam
Daun kemangi secukupnya
Jeruk nipis
Daun pisang untuk pembungkus
Lidi untuk penyemat
Bumbu halus :
2 ruas jari jahe
1 ruas jari lengkuas
2 ruas jari kunyit
4 siung bawang merah
3 siung bawang putih
15 buah cabe merah
1 sdt ketumbar bubuk
3 butir kemiri
Garam secukupnya
Gula pasir secukupnya
Langkah :
1. Ikan mujair belah menjadi 2 bagian. Bersihkan dari insang dan isi perutnya.
Tips :
Ikan mujair pilih ukuran sedang saja, daging masih kencang tidak lembek, juga mata ikan tidak merah dan ikan tidak berbau amis yang kuat. Bersihkan sisik ikan, karena ikan air tawar biasanya banyak sisiknya.
2. Haluskan bumbu halus.
Tips :
Untuk membuat pepes boleh ditambah garam agak sedikit banyak, dengan perbandingan gula pasir yang pas karena akan membuat rasa pepes semakin gurih.
3. Lumuri ikan dengan bumbu halus.
4. Tambahkan irisan tomat, daun salam, dan daun kemangi.
5. Beri perasan air jeruk nipis.
6. Bungkus ikan dengan daun pisang.
7. Semat kedua ujungnya dengan lidi, rapikan kedua ujungnya.
8. Kukus hingga kurang lebih 45 menit.
Tips :
Cek juga apakah air kukusan masih cukup, karena pengalamanku tadi, air menyusut alias panci bawah gosong, hehehe jangan ditiru ya.
9. Ikan bisa dipanggang di atas teflon sampai agak kering.
Tips :
Ikan mujair ini bisa dipanggang supaya tidak cepat basi. Atau langsung dimakan dengan nasi hangat begitu masih hangat.
10. Pepes ikan mujair siap di sajikan dengan labu siam rebus dan sambal terasi.
Nah, untuk sambal terasi, dari dulu pengen coba sambal terasi yang pakai cabe hijau, pas banget mama minta aku masak sendiri. Jadilah aku coba resep yang pernah aku screen shot dari Facebook dengan akun Inspirasi Resep Masakan, aneka menu sambal.
Resep Sambal Terasi
Bahan :
5 buah cabe merah
5 buah cabe hijau
7 buah cabe rawit merah
4 siung bawang merah
3 siung bawang putih
½ sachet terasi ABC
Garam secukupnya
Gula pasir secukupnya
Jeruk nipis secukupnya
Langkah :
1. Potong kecil-kecil semua bahan kecuali garam, gula pasir dan terasi.
Tips :
Bisa juga tanpa bawang merah atau bawang putih, namun karena aku lebih suka pakai bawang merah dan bawang putih, jadi aku tambahkan. Berbeda dengan resep aslinya.
2. Dalam teflon beri sedikit minyak, masak semua bahan hingga sedikit layu, angkat.
3. Ulek bahan.
Tips :
Jika ingin hasil kasar cukup diulek sebentar saja, kalau aku dicoba ulek agak halus biar nikmat rasanya.
4. Masak kembali dengan api kecil, beri perasan air jeruk nipis.
5. Tes rasa.
6. Siap sajikan dengan pepes ikan mujair.
Alhamdulillah makan siang hari ini terasa sedap. Nasi putih, pepes ikan mujair, sambal terasi dan labu siam rebus. Enggak sia-sia belajar memasak sendiri, dan mama pun makan dengan lahap. Selamat mencoba.
Komentar
Posting Komentar